Rabu, 03 April 2013

Pesawat Zionis Lancarkan 2 Pemboman ke Gaza



 Pesawat tempur Zionis, Selasa (2/4) malam melancarkan dua pemboman ke kawasan kosong di timur dan utara kota Gaza. Ini merupakan serangan pertama sejak diumumkan gencatan senjata antara penjajah Zionis dan perlawanan di Gaza dengan mediator Mesir pada November 2012 lalu.

Koresponden Pusat Informasi Palestina mengatakan, pesawat tempur Zionis menembakkan dua rudal ke dua titik di Jalur Gaza. Sebuah rudal ditembakan ke daerah at Tufah di timur Jalur Gaza dan sebuah rudal lainnya ditembakkan kea rah lahan kosong di utara Beit Lahiya, wilayah utara Jalur Gaza. 
Koresponden Pusat Informasi Palestina menyebutkan, suara ledakan keras menggoncang kota Gaza akibat serangan pesawat tempur Zionis ke tanah pertanian dekat desa badui di Beit Lahiya dan lahan kosong lainnya di kampung at Tufah.

Disebutkan bahwa serangan ini tidak menimbulkan korban jiwa karena jatuh di kawasan yang kosong dari warga. Sementara itu pesawat tempur Zionis terus terbang rendah di atas langit Jalur Gaza. Ini merupakan pelanggaran baru gencatan senjata yang telah disepakati.

Serangan ini terjadi hanya beberapa jam setelah media Zionis mengumumkan dua roket ditembakkan dari Jalur Gaza kea rah Zionis di Nagev barat (wilayah Palestina terjajah 1948), pasca pengumuman meninggalnya tawanan Palestina Muyasarah Abu Hamdiya di penjara Zionis. Namun tidak ada faksi Palestina manapun yang menyatakan bertanggung jawab atas serangan ini.(infopalestina)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.